Tutorial berikut saya akan share masalah cara mengetahui kode template blog orang lain. tapi saya tidak bermaksud untuk memberitahukan untuk mengambil hak cipta orang lain cz itu masalah kriminal (pemerintah:red) oke langsung aja: Berikut ada 4 Step untuk melakukannya:
- Buatlah blog khusus untuk gonta-ganti template
- Kemudian download template yang berisi kode-kode yang anda suka baik widget maupun yang lain
- Setelah itu, Install templatenya pada blog khusus gonta-ganti template tadi.
- Install selesai, silahkan menuju kode template dan ambil kodenya sesuka anda
- Copas pada template blog yang ingin anda modifikasi
- Setelah itu, Save dan lihat hasilnya
- Bagaimana kalau tidak ada link downloadnya? Baca # Step 2..
- Buka blog yang berisi kode-kode widget yang anda suka tadi
- Kemudian Klik kanan pada blog tersbut
- Pilih dan klik View page source
- Pilihlah dan ambil kode widget yang anda sukai
- Kemudian Copas pada template blog anda dan Save
- Bagaimana kalau tidak bisa diklik kanan, kan banyak tuh blog yang disable klik kanan? Baca step 3..
- Anda harus berkenalan dengan software pengambil kode template, sebenarnya cuma kali ini kita menggunakan Firebug
- Download dulu software-nya Disini
- Setelah terinstall di PC atau Laptop anda
- Buka blog yang di disable klik kanan tadi (yang berisi widget yang anda suka)
- Pada bagian kanan-bawah terdapat icon Firebug, klik saja.
- Akan muncul space baru dibawah blog yang di disable klik kanan tadi yang berisi kode template blog tersebut.
- Setelah kode-kodenya dipilih, Copas pada template blog anda
- Selanjutnya Save dan lihat hasilnya
- Bagaiman kalau kode CSS pada template blog tersebut dipotong dan di hosting diluar?. Lanjutkan bacaan anda pada # step 4..
- Mungkin bagi sebagian dari anda akan mengatakan #step yang terakhir ini sulit dan ada juga yang bilang mudah, karena Anda harus bisa menghubungi pemilik Blog tersebut
pemilik blog hanya memakai templatenya saja, tidak tahu masalah kode template :Dlebih jelasnya anda harus bisa menghubungi author template blog tersebut - Kalau sudah bisa menghubunginya, mintalah dengan sopan tutorialnya tentang kode template atau widget tersebut. Bahkan kalau perlu mengemis juga tidak apa-apa, karena anda mengemis ilmu dan insya Allah manfaatnya luar biasa nantinya.
- Kalau sudah mendapatkan kodenya, silahkan terapkan atau Copas pada blog dan biasakan mengucapkan terima kasih ;)
- Jangan lupa setiap mau melakukan pengeditan template, biasakan untuk membackup Template dulu (Baca: Cara Membackup Template blog) dan setiap selesai melakukan pengeditan Save Template anda
Artikelnya sangat panjang, tapi saya yakin ini akan sangat membantu anda dalam melakukan modifikasi template maupun untuk belajar membuat template sendiri khususnya bagi pemula. Semoga bermanfaat dan berhasil..
sumber : http://rasiqzonetwork.blogspot.com/2010/07/design-template-cara-mengetahui-kode.html
Tidak ada komentar: